|
Abstract:
|
Penelitian ini mempunyai tujuan untuk 1) mendeskripsikan nilai-nilai
perjuangan dalam novel Roro Mendut karya Y.B. Mangunwijaya, 2)
mendeskripsikan nilai-nilai perjuangan dalam novel Perempuan yang Menangis
kepada Bulan Hitam karya Dian Purnomo, dan 3) menganalisis perbandingan nilai-
nilai perjuangan yang terkandung dalam kedua novel tersebut.
Jenis penelitian ini yakni deskripstif komparatif dengan membandingkan
kedua teks yang berbeda. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan pendekatan
sastra bandingan. Objek dalam penelitian ini adalah nilai-nilai perjuangan tokoh
utama dengan sumber penelitian berupa dua novel yang berbeda. Kemudian,
penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data baca dan catat. Keabsahan
data yang digunakan yakni triangulasi sumber dan teknik serta diskusi teman
sejawat. Teknik dalam menganalisi meliputi; membaca kedua novel,
mengidentifikasi dan memberi tanda pada penemuan data, mencatat temuan,
mendeskripsikan temuan yakni nilai-nilai perjuangan pada kedua novel,
mendeskripsikan perbandingan nilai-nilai perjuangan, menyimpulkan hasil
penelitian.
Adapun hasil penelitian meliputi; nilai-nilai perjuangan yang terkandung
dalam novel RM sebanyak 41 data. Data-data tersebut dibagi menjadi 5 data yang
menunjukkan nilai rela berkorban, nilai persatuan sejumlah 5 data, nilai harga-
menghargai sejumlah 14 data, nilai sabar sejumlah 4 data dan semangat pantang
menyerah sejumlah 7 data, serta nilai kerja sama sejumlah 6 data yang
menunjukkan nilai tersebut. Sedangkan dalam novel PMBH dapat ditemukan oleh
peneliti nilai-nilai perjuangan sebanyak 50 data. Pembagian tersebut dibagi menjadi
5 data nilai rela berkorban, nilai persatuan sejumlah 5 data, nilai harga-menghargai
sejumlah 8 data, nilai sabar 9 data dan semangat pantang menyerah 11 data, serta
nilai kerja sama sejumlah 12 data yang menunjukkan nilai tersebut.
Persamaan nilai-nilai perjuangan dalam kedua novel meliputi: tidak
ditemukannya data nilai rela berkorban, kedua novel ditemukan data yang
menunjukkan nilai persatuan, nilai harga-menghargai, nilai sabar dan semangat
pantang mneyerah, serta nilai kerja sama.
Sedangkan, dalam perbedaan nilai-nilai perjuangan juga demikian. Keduanya
ditemukan data nilai rela berkorban namun dengan sikap yang berbeda satu sama
lain, terdapat perbedaan sikap yang menunjuk pada nilai persatuan, nilai harga-
menghargai, nilai sabar dan semangat pantang menyerah, serta terdapat perbedaan
data pada sikap yang menunjukkan nilai kerja sama. Terakhir, terdapat perbedaan
yang signifikan dalam nilai-nilai perjuangan pada kedua novel tersebut. Dalam
novel RM terdapat perbedaan yang signifikan pada nilai harga-menghargai
xi
dibandin novel PMBH. Adapun dalam novel PMBH terdapat perbedaan yang
signifikan pada nilai sabar dan semangat pantang menyerah dibanding dengan
novel RM. |